THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES

Jumat, 22 Januari 2010

Pesan Dari Kami Yang Terbuang

Hae guys…

Selamat buat kalean yang punya BANYAK TEMEN yang perhatian ma kalean sehingga kalean nga’ akan pernah merasa kesepian, punya TAMPANG YANG RUPAWAN sehingga slalu menjadi pujaan dan pusat perhatian, punya HARTA MELIMPAH sehingga semua urusan dapat terselesaikan semudah membalikkan telapak tanggan, hah nice… lanjutkan hidup kalean jangan lupa bersyukur ma Tuhan kalean atas semua yang telah Dia berikan……

Pernah nga’ kalean denger ato lihat someone di sekitar kalean yang suka nongkrong nga’ jelas dijalanan, tawuran, bikin onar, mabok-mabokan, ampe sakaow karena ngobat, ngetreck ngeganggu jalanan, free sex, pokoknya smua yang berbau negative yang itu sebenarnya merusak diri mereka sendiri yang selanjutnya berdampak pada orang sekitar dan lingkungannya…..

Tu semua mungkin tindakan seorang terbuang yang masih mempunyai “temen” (temen dalam konteks sama – sama terbuang dan seolah tak punya harapan untuk masa hidup ke depan) sehingga mereka mampu melakukan tindakan – tindakan tersebut, sedangkan bagi mereka yang tak punya siapa – siapa untuk sekedar berbagi penderitaan, mereka hanya bisa diam, larut, dan tenggelam dalam penderitaan serta tekanan dari batin mereka. Seolah hidup tiada artinya lagi, penyesalan kenapa lahir ke dunia dengan keadaan seperti ne, sulit menerima kenyataan yang diperkuat penolakan dari lingkungan sekitar. Loser anthem itulah yang selalu dikumandanglan, Begitu berat guys menanggung beban perasaan seorang diri so tindakan pamungkas adalah bunuh diri karena mereka pikir mungkin ne lah satu – satunya jalan untuk mengakhiri segala penderitaan yang terjadi.

Apa yang mereka lakuin, 100% bukan hanya kesalahan mereka. Orang sekitar orang tua, saudara, teman, ikut member peran besar dalam terjadinya kenkalan atau perasaan terbuang seseorang.

MEREKA MELAKUKAN HAL – HAL TERSEBUT KARENA HANYA INGIN DIPERHATIKAN DAN DIANGGAP ADA OLEH LINGKUNGAN SEKITARNYA, MUNGKIN ITULAH CARA MEREKA MENGHIBUR DIRI MEREKA SENDIRI.

Please guys…

Jangan sampe salah satu dari temen kita ada yang merasa terbuang, karena klo sampe salah satu dari temen kita ada yang mengalami hal tersebut maka kita sebagai temennyalah orang yang paling bersalah karena tidak mampu “menjaga” mereka,

Sebenernya dalam tekanan dan beban perasaan terbuang kami butuh belas kasihan dari temen – temen kami dan kami ingin sekali menjadi seperti kalean dapat menikmati hidup dengan perasaan penuh harapan…

Tolong Maafkan, KARENA KAMI HADIR KE DUNIA INI DENGAN KETIDAK SEMPURNAAN, sehingga menimbulkan noda yang merusak keindahan kehidupan kalean semua.

kami nga’ mau merepotkan kalean; kami hanya butuh “kehadiran” kalean untuk sekedar berbagi keluh kesah dan asa yang sedang kami dihadapi.

kami nga’ akan mengambil kebahagiaaan kalean, kami hanya butuh sedikit senyuman sebagai tanda bahwa lingkungan menerima kami.

kami nga’ butuh uang kalean, kami hanya berharap kalean tidak membuang muka saat berjumpa, untuk memastikan bahwa kami punya hak dan kewajiban yang sama sebagai manusia.

Mungkin hidup ne hanya sebatas perjalan singkat yang menyenangkan dan penuh harapan bagi kalean yang bisa menkmatinya, tapi bagi kami yang terbuang ne smua adalah perjalanan panjang penuh penderitaan…..



Desember 18, 2009

By krismaryono andri P R

0 komentar: